SOEDIRMAN CIVIL COMPETITION 2021

Pada tahun 2021 ini HMTS kembali menyelenggarakan Soedirman Civil Competition atau yang disingkat SCC. SCC ini sendiri merupakan salah satu program kerja dari salah satu divisi di HMTS yaitu divisi PPA. Soedirman Civil Competition adalah acara lomba tingkat nasional yang bisa diikuti oleh seluruh mahasiswa teknik sipil perguruan tinggi negeri atau swasta tingkatan S1/D4/D3 Indonesia. Tentu menjadi kebanggan tersendiri dalam mengikuti SCC 2021 terlebih lagi kalau sampai menjadi pemenangnya. 

Untuk SCC tahun ini lomba yang diadakan yaitu “Lomba Desain Rumah Tinggal Minimalis, Ekonomis, dan Ramah Lingkungan”. SCC dapat menjadi kesempatan yang bagus bagi para mahasiswa teknik sipil di seluruh Indonesia yang memiliki keahlian dalam bidang desain rumah atau juga ingin mencari pengalaman sehingga dapat melatih skill untuk menambah ilmu dan kualitas diri. 

Berikut Timeline Kegiatan Lomba SCC 2021:
  • Pendaftaran Gelombang 1 : 2-16 Agustus 2021
  • Pendaftaran Gelombang 2 : 18-30 Agustus 2021
  • Technical Meeting : 4 September 2021
  • Pengumpulan Karya Lomba : 20-26 September 2021
  • Penilaian Tahap 1 : 27 September- 1 Oktober 2021
  • Pengumuman Seleksi Tahap 1 : 2 Oktober 2021
  • Presentasi Karya : 9 Oktober 2021
  • Penilaian Tahap 2 : 10-16 Oktober 2021
  • Pengumuman Pemenang : 17 Oktober 2021

Untuk Mekanisme Pendaftaran dan Term Of Reference (TOR), kunjungi website resmi SCC 2021
http://bit.ly/scchmts2021

Ketentuan Peserta :
  1. Peserta merupaka mahasiswa aktif D-3,D-4, dan S-1 jurusan Teknik Sipil dari perguruan tinggi se-Indonesia
  2. Peserta merupakan tim yang terdiri dari maksimal 3 orang mahasiswa/i dengan perguruan tinggi yang sama
  3. Setiap tim terdiri dari 1 ketua dan 2 anggota
  4. Setiap mahasiswa hanya diperbolehkan menjadi ketua atau anggota dari 1 tim saja
  5. Setiap perguruan tinggi hanya diperbolehkan mengirimkan maksimal 3 tim
Biaya Pendaftaran :

Gelombang 1 : Rp 150.000/Tim

Gelombang 2 : Rp 200.000/Tim

Tentunya akan ada hadiah yang menarik bernilai jutaan rupiah serta E-Sertifikat yang akan bermanfaat untuk mahasiswa seperti kita. Ayo kawan-kawan mahasiswa teknik sipil persiapkan dan daftarkan segera tim terhebat kalian untuk meramaikan Soedirman Civil Competition 2021. 

Kunjungi juga dan follow instagram SCC 2021 untuk perkembangan informasi lomba selanjutnya agar tidak ketinggalan update-update dari SCC 2021

Jika ingin tanya-tanya lebih lanjut dapat hubungi :

CP:

  • +62 812-1596-8651 (Iqbal)
  • +62 812-3135-7641 (Fakhri)
  • Email: scchmtsunsoed@gmail.com
  • Instagram: soedirmancivilcompetition

Selamat Berlomba kawan-kawan teknik sipil, Kami tunggu karya-karya dan partisipasi dari tim kalian…