RAMADHAN BERBAGI HMTS 2022

Bulan suci Ramadhan adalah bulan yang sangat dinanti-nantikan oleh umat muslim. Bulan yang penuh keberkahan serta waktu yang tepat untuk berlomba-lomba memperbaiki ibadah kita. Tidak lupa pula untuk melihat kondisi saudara-saudara kita yang mungkin di bulan suci ramadhan ini sedang bekerja keras demi keluarga ataupun sedang merantau jauh dari keluarga. Disitulah jiwa sosial kita sesama manusia dipergunakan dengan membantu mereka dalam hal sekecil apapun dengan ikhlas, karena senyuman bentuk terimakasih dari mereka pun sudah lebih dari sekedar imbalan materi. 

Dari kesadaran itulah, kami Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Unsoed yang memiliki program kerja bakti sosial pun tergerak untuk melakukan gerakan Ramadhan Berbagi yang diniatkan untuk membantu masyarakat sekitar kecamatan kalimanah dengan menjadi penyalur rezeki dari para donatur kepada mereka yang lebih membutuhkan.

Ramadhan berbagi ini dipegang oleh ketua pelaksana yaitu mba Nofita dan mba Nabila. Tujuan yang dimaksud dengan diadakannya kegiatan ini adalah selain menyapa masyarakat sekitar kalimanah juga sebagai bentuk kepedulian terhadap warga dan masjid sekitar yang membutuhkan. Dengan donasi yang terkumpul dari para donatur dapat membantu berjalannya kegiatan bakti sosial ini. 

Sebelum kami melaksanakan ramadhan berbagi ini, kami mempersiapkan segala kebutuhannya seperti kendaraan, makanan, alat-alat sholat, dan takjil. kemudian kamu berkumpul di depan sekre HMTS Unsoed untuk diberi arahan dan dibagi menjadi 3 kelompok oleh mba Nofita.

Kelompok tersebut antara lain, kelompok takjil yang nantinya akan memberikan takjil ke masjid-masjid disekitaran kecamatan kalimanah untuk dibagikan lagi ke jamaah maupun pengguna jalan yang ingin berbuka puasa di masjid tersebut. Lalu ada kelompok makanan, tugasnya adalah membawa makanan berat dan takjil ke sepanjang jalan sekitar kalimanah untuk dibagikan kepada pengguna jalan atau orang-orang yang membutuhkan di area  jalan tersebut. Dan yang terakhir yaitu kelompok alat solat, kelompok ini juga bertugas menyambangi masjid-masjid untuk membagikan alat-alat sholat yang sekiranya bisa bermanfaat bagi jamaah masjid tersebut.



Setelah semua kelompok selesai melaksanakan tugas-tugas nya maka diperintahkan oleh mba Nofita untuk kembali berkumpul ke sekre HMTS Unsoed untuk melapor terkait tugas-tugas yang telah dilakukan sehingga dapat melaksanakan kegiatan selanjutnya.

Dengan hati yang puas karena ikut senang melihat orang-orang sekitar merasa terbantu oleh kita sehingga lelah pun tak terasakan lagi malah menjadi semangat dan memberi pelajaran hidup untuk kami masing-masing. Meskipun dalam keadaan berpuasa tidak mengurangi semangat untuk malaksanakan ramadhan berbagi di tahun ini.

Kemudian, kami menyiapkan makanan dan minuman untuk kami berbuka puasa bersama-sama. dengan seperti ini, akan lebih terasa kebersamaannya dan lebih nikmat karena diiringi dengan canda tawa selagi berbuka puasa. 

Begitu banyak keberkahan yang kami rasakan dari kegiatan ramadhan berbagi ini. meulai dari persiapan hingga akhir kegiatan pun terasa nikmat karena dikerjakan bersama-sama dan ikhlas.

Tanpa kami sadari kegiatan ini melatih kami untuk mau berbagi rezeki yang dimiliki serta meningkatkan rasa kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Serta meningkatkan rasa syukur pada apa yang kita telah miliki agar tidak selalu melihat ke atas namun juga melihat ke bawah. banyak yang mungkin kondisinya tidak seberuntung kita dan disana lah fungsi kita sebagai makhluk sosial. Dengan berbagi kita tidak akan rugi, dengan berbagi akan banyak senyuman bahagia yang tercipta kembali…