UPGRADING BULAN JULI

Upgrading diri adalah aktivitas atau kegiatan yang bertujuan untuk menambah kemampuan diri baik dalah segi hard skill maupun soft skill. Sebagai manusia kita jangan mudah merasa cukup terutama tentang kemampuan diri yang dapat kita gali lebih dalam lagi tetapi tetap harus bersyukur dengan segala kemampuan yang kita miliki.

Dalam hal ini HMTS UNSOED berkeinginan meningkatkan kepedulian sesama pengurus dalam ber organisasi khusunya bagi para pengurus HMTS UNSOED 2022. Melalui program kerja yang dibentuk di divisi KPO yang bernama Upgrading Pengurus kami mengadakan semacam penyampaian materi-materi yang berkaitan dengan pengembangan organisasi. 

Di periode 2022 ini ketua pelaksana upgrading pengurus HMTS  2022 adalah mba nur yulia dengan tema yang dibawakan di bulain Juli ini yaitu “Membangun Budaya Organisasi yang Baik Dalam Kepengurusan dengan Meneguhkan Pendirian dan Meningkatkan Kepedulian”. Kegiatan ini dilaksanakan online menggunakan media Zoom Meeting.

Upgrading yang dilaksanakan pada tanggal 15 Mei ini diawali dengan pembukaan oleh moderator  dan juga sambutan-sambutan oleh ketua pelaksana dan ketua umum HMTS Unsoed.  Setelah itu dilanjut dengan dipersilakannya mas Ardhan teknik sipil Unsoed angkatan 18 yang juga demisioner ketua umum HMTS periode 2020 untuk menyampaikan materi yang akan diberikan tentunya sesuai tema yang dibawakan di upgrading ini.

Materi yang disampaikan oleh Mas Ardhan sangat membuka pandangan kita agar meningkatkan lagi rasa kepekaan, opini, kepedulian, inisiatif, dan menghargai terhadap program kerja teman sepengurusan di HMTS karena disini kita bekerja sebagai keluarga. Setelah dipaparkannya materi tersebut maka dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang disambut antusias oleh pengurus HMTS Unsoed.

Lalu beralih ke sesi FGD atau Focus Group Discussion yang setiap pengurusnya dibagi menjadi 6 kelompok. yang nantinya setiap kelompok diminta untuk memasuki breakout room yang telah disediakan oleh panitia.

Di dalam breakout room tersebut setiap kelompok mendiskusikan tema FGD yang telah diberikan. Lalu, setelah berdiskusi setiap kelompok diminta untuk kembali ke room utama untuk beradu argumen dengan kelompok lain yang pastinya akan seru karna pasti ada pro dan kontra.

Sehabis keseruan tadi dilanjut dengan penutupan dan pemberian sertifikat kepada pembicara yaitu Mas Ardhan Fajrul Fallah. Tidak lupa juga kami berfoto untuk dokumentasi acara. Dengan terlaksanakannya kegiatan Upgrading ini dapat menambah kebersamaan kami antar para pengurus agar lebih peduli dan yang terpenting mendapatkan ilmu yang sangat membantu untuk menjalani kepengurusan selama satu periode kedepan. Cukup sekian program kerja Upgrading di bulan Juli, Kepada setiap pihak yang terlibat kami mengucapkan banyak terimakasih…